Foto : net
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pertandingan antaraPersija dengan Persib akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (10/8/2014).
Tak hanya boleh digelar di Jakarta, Polda Metro Jaya juga mengizinkan suporter Persija dan Persib untuk menghadiri pertandingan tersebut.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwantomengatakan, Polisi sudah bertemu dengan PSSI, panitia, dan pihak Persija.
"Pertemuan ini membahas siapa yang berhak menyelenggarakan pertandingan itu. Mereka sudah menyelesaikan masalah internalnya. Diperkirakan suasana sebelum, selama, dan pertandingan tetap aman dan tertib," ungkap Rikwanto, Rabu (6/8/2014).
Rikwanto menambahkan dalam pengamanan nanti, pihak kepolisian juga menyiapkan ribuan personel untuk pengamanannya agar pertandingan tetap aman.
http://www.tribunnews.com/superball/2014/08/06/persija-vs-persib-di-gbk-boleh-dihadiri-kedua-suporter
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Johnson Simanjuntak
No comments:
Post a Comment