Sunday, January 12, 2014

Andik Tak Kesulitan Beradaptasi di Selangor



Foto : Rachman Haryanto/detikSport



Selangor - Andik Vermansah telah berada di Malaysia sejak beberapa hari lalu untuk bergabung dengan klub barunya, Selangor FA. Tak merasa kesulitan soal adaptasi, dia mengaku hanya ingin tampil maksimal.

Andik menerima pinangan Selangor pada bulan November lalu. Penggawa timnas Indonesia itu diikat kontrak selama satu tahun. Andik memilih klub Liga Super Malaysia tersebut demi mengembangkan kariernya di luar negeri.

Selama satu pekan di Malaysia, Andik telah menjalani sesi latihan bersama rekan-rekannya di Selangor. Pemain sayap berusia 22 tahun itu pun tidak merasa kesulitan.

"Saya sudah berada di Malaysia sejak beberapa hari lalu dan langsung menjalani latihan. Tidak masalah, semua lancar. Saya tidak merasa kesulitan beradaptasi. Latihan memang lebih keras. Tapi saya menjalaninya dengan semangat," ujar Andik kepada detikSport, Minggu (12/1/2014).

Kompetisi Liga Super Malaysia akan mulai bergulir pada 18 Januari mendatang. Meski belum tahu akan diturunkan atau tidak pada laga perdana, Andik hanya bertekad tampil maksimal kalau mendapatkan kesempatan.

"Belum tahu. Tapi saya hanya ingin tampil maksimal dalam latihan sehingga jika diturunkan saya sudah siap. Intinya saya akan bekerja keras agar bisa lebih baik lagi di sini," kata pemain yang telah memilih nomor punggung tujuh itu.

Amalia Dwi Septi - detikSport

Saturday, January 11, 2014

Klasemen Sementara Inter Island Cup 2014

Inter Island Cup
Foto : liga-indonesia.info



REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Turnamen Inter Island Cup 2014 memasuki hari pertama, Jumat (10/1) kemarin. Berikut ini klasemen sementara turnamen pemanasan Indonesia Super League (ISL) 2014 tersebut:

Zona Jawa 1: 

1. Persijap 0 0 0 0
2. Persib 0 0 0 0 
3. Persita 0 0 0 0
4. PBR 0 0 0 0

Zona Jawa 2:

1. Arema 1 (3-1) 3 pts,
2. Persela 1 (1-1) 1 pts,
2. Persija 1 (1-1) 1 pts,
4. Persepam 1 (1-3) 0 pts.

Zona Jawa 3: 

1. Persik 0 0 0 0
1. Persebaya 0 0 0 0
1. Persiba Bantul 0 0 0 0
1. Persegres 0 0 0 0

Zona Kalimantan: 

1. Mitra Kukar 1 (2-0) 3 pts,
2. Barito 1 (3-2) 3 pts,
3. Pusam 1 (2-3) 0 pts.
4. Persiba Balikpapan 1 (0-2) 0 pts, 

Zona Sulawesi - Papua: 

1. Perseru 1 (3-2) 3 pts,
2. Persiram 1 (2-1) 3 pts,
3. Persipura 1 (2-3) 0 pts,
4. PSM 1 (1-2) 0 pts
Redaktur : Fernan Rahadi








Wednesday, January 8, 2014

Timnas U-19 Akan Coret 6 Pemain Lagi

Timnas U-19 Akan Coret 6 Pemain Lagi
Foto : Tribunnews/Dany Permana

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Timnas U-19 mengakhiri training center (TC) di Kota Batu, Selasa (7/1/2014). PelatihTimnas U-19Indra Sjafri memboyong anak asuhnya menuju Yogyakarta naik kereta api (KA) di Stasiun Malang Kota.
29 pemain diboyong untuk melakoni TC tahap kedua di Yogyakarta. Menurutnya, TC tahap kedua ini untuk membentuk kerangka tim. 
Pelatih asal Padang ini menambahkan sesuai list AFC, setiap kontestan hanya bisa mendaftarkan 23 pemain. Berarti akan ada enam pemain yang harus dicoret. Menurutnya, tim pelatih memang akan mencoret pemain sesuai kebutuhan. Tapi, belum dapat dipastikan kapan pencoretan akan dilakukan.
Dalam tahap pembentukan kerangka tim ini, bisa saja ada pemain yang ikut seleksi lagi. Tapi, standrt yang ditetapkan kepada pemain seleksi sama dengan standart sebelumnya. Menurutnya, pemain yang tidak memenuhi standart dipastikan akan tereliminasi, termasuk pemain sudah lolos seleksi tahap sebelumnya.
“Atau bisa saja tidak ada pencoretan sampai beberapa jam menjelang pendaftaran,” tambahnya.
Perlu diketahui, Timnas U-19 memulai TC di Kota Batu sejak 9 November 2013 lalu. TC ini awalnya diikuti 40 pemain yang terdiri dari pemain yang memperkuat Timnas U-19 di Piala AFF 2013, dan beberapa pemain seleksi baru. Sebelum mengakhiri TC, tim pelatih mencoret 11 pemain karena tidak memenuhi kriteria yang ditetapkan.(zainuddin/surya)



Editor: Ravianto
Sumber: Surya